Nganjuk, 23 Mei 2024. Badan eksekutif mahasiswa (BEM) Sekolah Tinggi Agama IsIam KH. Zainuddin (STAIZ) adakan Small Bazar (Kedai Jajanan Kekinian) guna mempersiapkan wirausaha muda dan mempromosikan produk-produk kreatif serta inovatif hasil karya mahasiswa. Kegiatan ini berlangsung di Yayasan Pondok Pesantren Almardliyah Mojosari, bazar ini termasuk salah satu program kerja dari Kementrian Perekonomian Badan eksekutif mahasiswa (BEM) Kabinet Gala Bimantara STAIZ.

Pengunjung mini bazar adalah keluarga besar di YPP Al-Mardliyah yang terdiri dari walisantri, santri, pengurus, dan para guru, serta dosen. Kegiatan ini dilaksanakan dengan mematuhi protokol kesehatan. Mahasiswa membuka stand yang menampilkan berbagai produk makanan dan minuman, seperti beraneka macam sosis, risol, ice tea, dan masih banyak yang lainnya

Laila selaku ketua panitia bazar mengatakan tujuannya yaitu:

  1. Mendorong semangat wirausaha di kalangan mahasiswa.
  2. Memberikan wadah bagi mahasiswa untuk memasarkan produk kreatif mereka.
  3. Meningkatkan kesadaran tentang pentingnya mendukung usaha kecil dan lokal.
  4. Mengembangkan kemampuan manajerial dan pemasaran mahasiswa melalui praktik langsung

“Bazar ini merupakan wadah yang sangat baik bagi mahasiswa untuk menampilkan bakat dan kreativitas mereka. Saya berharap acara ini dapat terus berkembang dan lebih baik di masa depan. Saya rasa acara ini bisa ditingkatkan dengan mengadakan lebih banyak kegiatan hiburan atau kompetisi yang melibatkan para pengunjung” Kata Luthfiya.

“Selain menjadi wirausahawan muda setelah event bazar ini peserta memiliki bekal usaha di masa depan. ” Imbuh Luthfiya.

“Saya melihat bazar sebagai cara yang efektif untuk meningkatkan interaksi antar tim, serta antara mahasiswa dan masyarakat sekitar kampus. Ini juga bisa menjadi platform bagi mahasiswa untuk memamerkan kreativitas dan inovasi mereka. Saya mengusulkan agar BEM yang menyelenggarakan bazar ini juga menyertakan elemen edukatif, seperti workshop atau seminar tentang kewirausahaan dan manajemen acara. Ini akan menambah nilai tambah bagi para peserta” kata Hakim.